Dalam rangka peningkatan kualitas dan layanan silakan mengisi survei melalui link berikut, terima kasih atas partisipasinya.
Pelatihan Petugas Sakernas Agustus 2024
July 24, 2024 | BPS Activities
BPS Kabupaten Hulu Sungai Selatan (BPS HSS) menyelenggarakan Pelatihan Petugas Survei Angkatan Kerja Nasional (Sakernas) Agustus 2024 di Aula UPTD SKB Kabupaten Hulu Sungai Selatan. Pelatihan dilangsungkan secara dua gelombang pada tanggal 17 - 24 Juli 2024. Acara dibuka dan ditutup langsung oleh Kepala BPS HSS, Agung Setiawan Prasetya, S.ST, M.Si. Pelatihan ini bertujuan agar petugas memahami konsep dan definisi pertanyaan survei dan prosedur wawancara sebagai bekal petugas di lapangan nantinya. Sebagai informasi, Sakernas adalah survei rutin BPS yang diselenggarakan dua kali setahun (Februari dan Agustus) yang bertujuan untuk mengumpulkan informasi mengenai ketenagakerjaan. Sakernas dilaksanakan secara sampel pada 25 Juli - 31 Agustus 2024. Terima kunjungan petugas jika rumah tangga pian terpilih sebagai sampel Sakernas Agustus 2024.